Senin 11 Juni 2007, ga biasanya gw puter lagu Jepang (selain “Loop”-nya Tsubasa Chronicle) di kantor. Tiba2 aja kangen ama lagu2nya Zard. Di kompie kantor cuma ada dua lagu. Yg gw pilih “Ashita o yume mite” (Dreaming of Tomorrow).
Jam satu siang, sehabis setengah jam tidur siang sejenak, tiba2 aja gw pengen tau kabarnya Zard. Siapa tau ngeluarin lagu baru... Maka dari Opera mini yg masih aktif di hape, gw buka http://www.zardnet.com/zardthebest, situs andalan gw buat berita2 soal Zard…Dan yg gw dapetin waktu itu adalah halaman berwarna hitam.
Tertulis “Izumi Sakai 6 Feb 1967 - 27 May 2007″
Setengah linglung, gw baca pelan2 tulisan di bawahnya…
Izumi Sakai, vokalis dan satu2nya member tetap sekaligus icon Zard, meninggal dunia…
Terdiam.
Langsung search di Google untuk mastiin.
Berita itu akurat.
Izumi Sakai bener udah meninggal tanggal 27 Mei kemaren…
Ms Sakai masuk ke RS Keio University setelah didiagnosa terkena kanker serviks, dan menjalani operasi pengangkatan tumor. Namun pada bulan April, dikabarkan kanker sudah menyebar hingga paru-paru, sehingga Ms Sakai kembali masuk rumah sakit. Selama di RS, ia biasa berjalan2 tiap harinya. Dan saat sedang berjalan2 pada sore tgl 26 Mei, ia jatuh dari tangga dengan kepala terbentur. Sempat dibawa ke bagian gawat darurat, namun nyawanya tak tertolong…
That’s what I read…
Langsung ke toilet, duduk di kloset. Nangis.
...
Padahal gw belom sempet liat konsernya… padahal pergi ke Jepang itu baru angan2... padahal sering berharap suatu hari dia muncul di Music Station (mumpung skrg udah punya tv kabel)…
Zard awalnya sebuah band, dengan debut single “Goodbye my loneliness” di tahun 1991. Tapi sejak album “Hold Me” tahun 1992, yg tersisa adalah Izumi Sakai sang vokalis. Sejak itu, Zard adalah Izumi Sakai. Izumi Sakai menulis sendiri semua lagu yg dinyanyikannya.
Lagu2 Zard banyak dipakai untuk theme song anime, antara lain
- Dragon Ball GT: “Dandan Kokoro Hikareteku”, “Don’t You See”
- Slamdunk: “My Friend”
- Cooking Master: “Iki mo dekinai”
- Detective Conan: “Unmei no roulette mawashite”, “Shoujo no koro modotta mitai ni”, “Hoshi no kagayaki o/Natsu matsu sail no you ni”, “Ashita o yume mite”, “Kanashii hodo anata ga suki/Karatto ikou”
Dan di setiap waktu sepanjang 10 tahun ini, lagu2 Zard selalu jadi the soundtrack of my life.
- Eien... my favorite… waktu masih di Bandung, gw pernah di depan kompie dengan lagu ini sbg satu2nya lagu di playlist winamp gw, yg gw puter dari malem sampe pagi. Lagu Zard yg paling inspiring buat gw.
- Semua lagu di album Zard Best: Request Memorial... soundtrack gw waktu gw lagi hot2nya nge-desain web
- Unmei no roulette mawashite... theme song gw di suatu masa di Bandung
- My Friend...
- Shoujo no koro no modotta mitai ni... lagu kalo lagi jatuh cinta… ha ha ha…
- Semua lagu di album Toki no Tsubasa
- Mezameta asa wa
- Sawayaka na kimi no kimochi... lagi2 theme song gw di suatu masa di
Bandung… masa2 rajin ngewarnet…
- Natsu matsu sail no you ni... theme song Detective Conan, yg gara2 lagu2 ini, gw jam 9 pagi hari minggu tiba2 kangen sama seseorang dan tanpa pikir panjang langsung nelpon dia dan bilang gw kangen… dan skrg dia jadi cowok gw… (^_^)
… banyak... dan masih banyak lagi…
- dan yg baru2 ini aja... Ashita o yume mite... theme song for her death…
Di memory card 512 MB SE W810i gw, artis dgn lagu terbanyak adalah Zard.
Tiba2 inget Kitto wasurenai…
kitto wasurenai mata fuyu ga kitemo
omoide dakishimete itaikara
sora mo kanata e to kanashimi fukitobase
shinjitai shinjiteru
anata ga kawaranu you ni
I surely won’t forget you even if the winter comes again
because I want to embrace those memories
I’ll blow away those depressing thoughts into the sky
I want to believe, I believe
You will stay the same in my mind
[BGM: Ashita o yume mite, Kitto wasurenai, by Zard]
diketik pada Selasa, 12 Juni 2007
lagu2 mu akan selalu terdengar dihatiku izumi san..
ReplyDeletenow playing: totsuzen T.T